Minggu, 08 Juli 2012

Cara Bebas dari Stroke

Berikut beberapa cara yang harus dilakukan untuk menjauh dari stroke:

1. Makan dengan gizi seimbang

Karena stroke berhubungan dengan diabetes, hipertensi, hiper-kolesterol, hiperlipidemia, yang kesemuanya berhubungan dengan metabolisme dan makanan. Untuk menghindarinya makanlah makanan dengan gizi seimbang, dengan cukup karbohidrat, protein, lemak dan vitamin mineral.

Kebutuhan makanan juga perlu disesuaikan dengan usia, aktivitas fisik dan berat badan.

2. Aktif dan banyak bergerak


Rabu, 04 Juli 2012

Krenyes Renyah Ayam Kremes??

Jakarta - Rasa gurih krenyes ayam goreng ini dijamin bikin gemes ketagihan. Daging ayam yang gurih empuk dengan balutan adonan tepung yang garing renyah plus gurih. Sambal goreng yang pedas menggigit menjadi pelengkapnya. Ayam goreng kremes mana yang paling nggemesin?

Ayam goreng versi tradisional ini sudah populer sejak belasan tahun silam. Gara-gara ayamnya empuk gurih dengan lapisan adonan tepung renyah garing orang jadi terus ketagihan. Sampai sekarang selalu jadi menu favorit.

Ayam yang dipakai umumnya ayam kampung muda. Diungkep dengan bumbu bawang merah, bawang putih, dan kemiri yang dihaluskan. Digoreng deep frying hingga garing kecokelatan luaranya. Sentuhan akhirnya adalah sisa bumbu ayam yang dilarutkan dalam tepung beras dan digoreng hingga membentuk adonan keriting dan garing.